top of page

Checklist Keperluan Barang Menjelang Kelahiran Sang Buah Hati

Menyambut sang buah hati merupakan momen terindah sekaligus terpenting sepanjang hidup seorang wanita. Namun, terkadang tidak sedikit calon Ibu yang justru kebingungan dan kewalahan untuk mempersiapkan dan memprioritaskan keperluan dari sang buah hati setelah lahir. Untuk membantu Moms supaya tetap fokus dan rileks menjelang kelahiran, berikut merupakan daftar keperluan yang bisa dijadikan referensi:


1. Perlengkapan Tidur

  • Kasur atau alas tidur

  • Tempat tidur atau baby box

  • Alas tempat tidur anti air (perlak)

  • Selimut

  • Bantal kepala + guling

  • Kain bedong

  • Lampu tidur

2. Perlengkapan Mandi

  • Bak mandi

  • Washlap yang lembut

  • Sabun dan shampoo

  • Tisu basah

  • Minyak & krim

  • Handuk lembut

3. Perlengkapan Pakaian

  • Lemari pakaian

  • Setelan baju lengan panjang (minimal 2 setel)

  • Setelan baju lengan pendek (minimal 2 setel)

  • Kaos kaki

  • Diapers (4-5x sehari)

  • Penutup kepala

  • Sarung tangan

  • Tas popok atau diapers

  • Deterjen khusus newborn

4. Perlengkapan Ibu

  • Baju menyusui

  • Bra menyusui

  • Gurita

  • Pembalut nifas

  • Breastpump

  • Nursing cover

7 views0 comments

Related Posts

See All
bottom of page